Merdeka Belajar Kampus Merdeka adalah salah satu program dibawah kemdikbud yang dirumuskan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makariem. Pada tahun 2021, sekolah vokasi UGM telah membuka peluang bagi mahasiswa dan mahasiswinya untuk mengikuti program yang terancang pada MBKM. Sehingga diharapkan bagi para mahasiswa dapat ikut aktif mendaftar dan mengikuti program yang ditawarkan. Dimana program yang dikeluarkan sangatlah bermanfaat dan berguna bagi mahasiswa untuk mengeksplore pengalaman maupun bidang yang diinginkan.
Berita
Berikut ini kami sampaikan penawaran beasiswa dari PT Wijaya Karya. Formulir permohonan beasiswa dapat diunduh di http://bit.ly/formulir-permohonan-beasiswa
Pendaftaran dilakukan melalui http://simaster.ugm.ac.id dan http://bit.ly/formisianbeasiswa. Pastikan melakukan pendaftaran pada kedua laman!
XL Future Leader merupakan program terpadu bagi mahasiswa semester 1 – 4 yang diselenggarakan oleh XL Axiata.
Program ini difokuskan pada 3 area kompetensi yang dibutuhkan untuk tingkatan multinasional/global.
Pembimbingan bagi peserta program ini akan mengacu pada kurikulum yang telah dirancang oleh XL. Pada kurikulum tersebut terdapat 3 kompetensi utama, yaitu Komunikasi Efektif, Jiwa Kewirausahaan dan Inovasi, serta Mengelola Perubahan.
Calon penerima beasiswa tidak akan dipungut biaya apapun (GRATIS).
Pendaftaran beasiswa ini dibuka pada 20 Feb – 30 Juni 2020
Tim B Teknologi Rekayasa Internet (TRI) UGM berhasil meraih juara kedua dalam Huawei ICT Competition 2019-2020 yang diselenggarakan di Grha Sabha Pramana (GSP) UGM. Kompetisi final berskala nasional tersebut diselenggarakan pada 27-28 November 2019 oleh Huawei. Hari pertama merupakan babak final, sedangkan hari kedua untuk pengumuman dan pemberian penghargaan. Ini merupakan kali kedua Huawei ICT Competition diselenggarakan setelah tahun 2018 dimenangkan oleh ITB.
Huawei ICT Competition 2019-2020 diikuti oleh delapan universitas yang masing-masing mengirimkan dua tim perwakilannya. Universitas-universitas tersebut diantaranya Universitas Gadjah Mada (UGM), Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Diponegoro (UNDIP), Universitas Padjadjaran (UNPAD), Universitas Indonesia (UI), Telkom University (Tel-U), dan Universitas Multimedia Nusantara (UMN).
Siapa yang akan menyangka jika ternyata block chain lahir dari ketidakpercayaan
masyarakat terhadap Bank Central The Fed?
Don Tapscott dan Alex Tapscott mendefinisikan block chain sebagai kumpulan
transaksional yang tersebar, dapat diprogram, dan memiliki nilai. Dalam Seminar
Block Chain yang diadakan oleh Program Studi Teknologi Rekayasa Internet Sekolah
Vokasi UGM pada Jum’at (20/9), Anton Dewantoro menjelaskan definisi lain
mengenai Block Chain. Pembicara dari PT. Blocktogo ini mendefinisikan block chain
sebagai pengesahan bersama secara gotong royong. Gotong royong di sini artinya satu
hal, satu nilai, dan satu prediksi dalam block chain ditetapkan secara bersama.
Sistem block chain sebenarnya sudah dibuat sejak tahun 1990an. Kemudian tahun
2008 terjadi krisis ekonomi di Amerika yang menimbulkan kemudahan dalam
pemberian hutang. Hutang yang diberikan oleh bank kepada masyarakat ini terus
menerus menjadi hutang yang berantai. Pada akhirnya, tata kelola Bank Central The
Fed dalam sistem ini semakin rusak hingga menimbulkan ketidakpercayaan
masyarakat.
Kegelisahan terhadap Bank Central tersebut mendorong seseorang dengan nama
anonim untuk mengemukakan konsep baru dalam sebuah paper. Dalam papernya, ia
menjelaskan bahwa harus ada sebuah sistem di mana pengendalinya bukan sebuah
central patri, bukan lembaga pusat, dan bukan seseorang. Akan tetapi, sistem ini dapat
dikendalikan secara peer (oleh banyak pihak) yang dapat menjadi pengesah.
Pada 2009, konsep tersebut diwujudkan dengan adanya protocol bitcoin. Awalnya,
bitcoin masih diragukan oleh banyak orang. “Bahkan pada tahun 2010, dengan
sepuluh ribu bitcoin ini hanya mendapatkan satu loyang pizza,” ungkap Anton. Tahun
2013, protocol bitcoin dapat disisipi smart kontrak. Kemudian pada tahun 2017, harga
bitcoin melambung hingga 200 juta per satu bitcoin. Dari tahun itulah, orang mulai
menaruh perhatian terhadap bitcoin.
Sekarang, bitcoin berada dalam fase pengembangan menggunakan sistem block
chain. Transaksi bitcoin dapat diprogram dan memiliki nilai. Dari sini muncul konsep
internet of value. Maka block chain tersebut saling terhubung dan berpindah. Hal ini
disebabkan sistem block chain tidak hanya dapat digunakan dalam hal finansial, tapi
untuk tujuan bersama.
Huawei adalah penyedia layanan Teknologi Informasi dan Komunikasi terkemuka di dunia. Sebagai salah satu perusahaan teknologi yang berpengaruh, Huawei telah mengembangkan sistem sertifikasi berharga yang telah standarnya telah dikenal baik dalam mengembangkan bakat dan menanamkan bakat TIK. Sejalan dengan inisiatif EBG untuk mempromosikan pengembangan Talenta TIK dan branding layanan perusahaan, Kantor Perwakilan Indonesia (IRO) menyelenggarakan Kompetisi Nasional TIK Huawei Kompetisi Final 2019-2020 Indonesia pada Desember 2019.
Tahun lalu, Huawei ICT Competition pada tingkat universitas berhasil dimenangkan oleh Muhammad Ilham (TRI ‘15). Menurutnya, soal teori kompetisi praktik tidak terlalu sulit karena perintah soalnya jelas dan boleh melihat dokumen manual perangkat. Materinya sudah disediakan lengkap dan gratis di website Huawei. “Untuk mahasiswa yang paham jaringan komputer, konfigurasi cisco, dan bahasa inggris akan lebih mudah dan cepat memahami materinya,” ujar Ilham.
Ilham juga mengatakan, pada kompetisi tingkat universitas tidak ada kendala yang berarti. Hal ini karena pendaftaran dilakukan secara online dan gratis. Selain itu, Ilham mendapatkan hadiah HP Huawei Nova 3i, voucher HCIE, dan jalan-jalan ke China. “Hadiahnya untuk satu tim dan pelatih dapat semua,” ungkapnya.
Seminar sekaligus rekruitment terbuka dari perusahaan Doku Wallet memberikan kesempatan untuk Mahasiswa Tingkat Akhir, Persiapan Wisuda dan Alumnus dari Departement Teknik Elektori dan Informatika SV UGM dikarenakan akan diadakannya rekruitmen pada hari yang sama. Tema yang di usung yaitu : Doku Half day seminar” Facing Challenges in Online payment service. bertempat pada: Hall GP(Gedung Perpustakaan SV UGM) Selasa 13 Agustus 2019 pukul : 09.00-15.00 WIB. Reservasi di SINI
Kali ini KOMINFO sedang menyelenggarakan program yang dinamakan IdenTIK (Indonesia Entrepreneur Teknologi dan Informasi) yang merupakan program pengembangan dari ID.UP, sebuah wadah kompetisi untuk menggali potensi produk TIK karya anak bangsa yang mampu unjuk gigi di mata dunia.
Tujuan program ini adalah melaksanakan Seleksi dan Kurasi karya TIK Anak Bangsa untuk Berpartisipasi di ajang Internasional serta menumbuh kembangkan dan mempromosikan karya TIK di kawasan ASEAN
Kategori :
• Start-Up Company
• Digital Content
• Corporate Social Responsibilitty
• Private Sector
• Public Sector
• Research & Development
Baitulmaal Muamalat (BMM) akan memberikan beasiswa kepada mahasiswa Universitas Gadjah Mada dengan penjelasan sebagai berikut:
Kriteria
Tawaran Kerja Praktik
Di eFishery Bandung (https://goo.gl/maps/z1FtLMtbyV9sdQ127)
https://efishery.com/en/home/
https://asia.nikkei.com/Business/Startups-in-Asia-Indonesia-s-eFishery-aims-for-more-efficient-aquaculture
Kepada Mahasiswa Departemen Teknik Elektro dan Informatika (DTEDI) Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada angkatan 2017, Laboratorium Instrumentasi dan Kendali DTEDI SV UGM bersama eFishery memberikan tawaran Kerja Praktik (KP) kepada dua/tiga mahasiswa DTEDI SV UGM untuk melaksanakan KP dengan tema penelitian terkait Internet of Things (IoT).